Minggu, 25 Maret 2012

Contoh Program Sederhana Pada Delphi7

Pada kesempatan kali ini, saya akan sharing mengenai Pemrograman pada Delphi7. Yang akan saya buat adalah contoh program sederhana, yang cocok bagi para calon programmer ataupun bukan yang sedang dalam tahap berlajar atau pun tidak karena saya sendiri bisa dibilang sedang dalam tahap belajar . . . :D


Langsung saja ke pokok permasalahan. 


Pada program kali ini, menggunakan 3 Label :

  • Name : Label1

    Caption : Nama
  •     Name : Label2

    Caption : NPM
  •     Name : Hasil

    Caption : (dikosongkan)

Kemudian juga menggunakan 2 Edit :
  •     Name : Nama 

    Text : (dikosongkan)
  •     Name : NPM

    Text : (dikosongkan)

Dan yang terakhir adalah menggunakan 2 Button :
  • 1.    Name : OK

      Caption : OK
  • 2.    Name : Hapus

      Caption : Hapus

Yang akan dibahas disini yaitu bagaimana logika program pada saat kita meng-klik Button ‘OK’, program akan mengeluarkan output berdasarkan inputan yang kita masukkan dan juga Button ‘hapus’ yang akan menghapus layar agar kita dapat meng-input kembali.

Pertama, lakukan double klik pada Button ‘OK’ yang telah kita buat. Kemudian akan muncul CodeEditor (tempat dimana kita akan menuliskan kode program yang ingin dibuat). Lalu ketikkan program berikut :

Hasil.Caption:='Nama saya '+Nama.Text+' NPM saya '+NPM.Text;

Format dari listing program yang kita buat tadi yaitu Name.Attribute. ‘Hasil.Caption’ merupakan Label Hasil, yaitu tempat dimana nantinya output tersebut keluar. Dimana Hasil merupakan Name dari Label1 dan karena Attribute nya adalah Caption dan kebetulan Caption tersebut dikosongkan, maka cukup dituliskan Caption saja. Kemudian untuk ‘Nama.Text’ merupakan sintaks untuk memanggil Edit1 yang telah kita beri nama “Nama” sebagai inputan nama. Begitu juga dengan ‘hobi.Text’, yaitu sintaks untuk memanggil Edit2 yang telah kita beri nama “Hobi” sebagai inputan hobi. Text disini yaitu Attribute dari Edit yang kita buat di bagian Form. Di akhir dari setiap sintaks yang telah kita buat, maka DIWAJIBKAN membubuhi tanda titik koma (;). Karena jika tidak, program tidak akan berjalan.

Selanjutnya yaitu lakukan double klik pada Button ‘Hapus’ dengan mengetikkan kode sebagai berikut :

    Hasil.Caption:='';
    Nama.Text:='';
    hobi.Text:='';

Button ‘Hapus’ ini digunakan untuk membersihkan atau menghapus inputan dan juga output yang kita ketikkan tadi, jadi program tampak seperti saat dijalankan pertama kali sehingga kita bisa melakukan inputan selanjutnya. Agar button tersebut berfungsi maka kita cukup mengetikkan ‘’ yaitu (2 tanda kutip tanpa menyisipkan apapun didalamnya).


Nah, setelah semuanya selesai, jalankan programnya dengan meng-klik Run atau langsung klik icon  atau bisa juga dengan menggunakan keyboard F9.

Maka program tersebut akan terlihat seperti di bawah ini.


Kemudian ketikkan di kolom Nama dan hobi sesuai dengan keinginan. Sebagai contoh adalah sebagai berikut.


Sekian sharing dari saya, kalau ada yang kurang jelas bisa langsung di komen saja :D

0 comments:

Posting Komentar

The Automated Icon
:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))
Feel it Free, baby !




widget by Y-Kool