Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan apabila kita ingin mewujudkannya, yaitu sikap cepat-tanggap. Rasa kepedulian ini pun tidak dapat begitu saja ada pada diri seseorang masing-masing. Oleh karena itu, kita perlu melatih kepekaan kita dengan berbagai cara. Contoh yang sangat sederhana saja, yaitu disaat temaan menemui pengemis atau tukang minta-minta, maka sudah selayaknyalah kita ulurkan tangan kita dengan memberi apa yang kita punya pada saat itu. Dengan begitu, maka sedikit demi sedikit rasa kepedulian itu pun semakin bertambah dan kita pun semakin peka apabila menemui contoh seperti di atas.
Berikut saya akan memberikan contoh dalam kehidupan sehari-sehari mengenai rasa kepedulian di bawah ini yang dikutip dari http://www.cuwelamomang.com/menumbuhkan-kepedulian-terhadap-sesama/
Beberapa bulan terakhir ini negeri kita dilanda oleh berbagai bencana alam. Ada gempa bumi di Jawa, ada banjir bandang di beberapa tempat. Dan terakhir adalah gempa dahsyat yang menelan ratusan jiwa di Sumatera Barat. Bencana alam demi bencana alam itu seolah-olah telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari hidup manusia.
Lantas apa yang mesti kita buat? Tentu saja kita tidak bisa menahan atau menghentikan bencana-bencana tersebut. Yang dapat kita buat adalah kita memiliki kepedulian terhadap sesama yang menjadi korban bencana-bencana tersebut.
Kepedulian itu dapat ditunjukkan dengan berbagai cara. Misalnya dengan memberikan bantuan makanan, uang, selimut. Tetapi kita juga diajak untuk memberikan dukungan moril kepada mereka yang mengalami bencana-bencana itu.
0 comments:
Posting Komentar
Feel it Free, baby !